Epidemiolog Kembali Ingatkan Manfaat Booster di Tengah Munculnya Subvarian Baru Omicron
loading...
A
A
A
JAKARTA - Epidemiolog Griffith University Australia Dicky Budiman menilai booster sangat penting di situasi sekarang ini, yang mana subvarian Covid-19 baru terus bermunculan dan kasus konfirmasi positif semakin tinggi.
Vaksin booster dianggap mampu mempertahankan kekuatan tubuh dalam mencegah keparahan apabila seseorang terinfeksi Covid-19. Booster juga masih efektif mencegah kematian jika terinfeksi Covid-19.
"Booster ini bahkan sangat penting bagi mereka para lansia atau orang dengan komorbid, baik yang terkontrol atau terkhusus yang tidak terkontrol," kata Dicky pada MNC Portal, Jumat (18/11/2022).
Di sisi lain, Dicky menerangkan bahwa vaksin Covid-19 yang ada saat ini berdasarkan data di lapangan menunjukkan efektivitas yang terus menurun dalam kaitannya mencegah seseorang terinfeksi Covid-19 atau mencegah seseorang yang sudah divaksin, tapi ketika terinfeksi tidak menularkan ke orang lain.
"Ya, berdasarkan data di lapangan, pada dua indikasi tersebut efektivitas vaksin Covid-19 terus menurun. Itu kenapa, sekali lagi penting mendapatkan booster, apalagi Anda 'eligible' menerimanya," ungkap Dicky.
Booster juga penting didapatkan bagi kelompok dewasa muda yang sudah beberapa kali terinfeksi Covid-19. Terlebih, kelompok ini sekarang rentan alami masalah serius jika kena XBB.
"Orang yang kena Covid-19 beberapa kali sekarang rentan alami kondisi yang buruk jika mereka terinfeksi. Karena itu, jika Anda sudah kena beberapa kali Covid-19 tapi belum booster, segera terima karena ini bisa mencegah keparahan jika terinfeksi lagi," saran Dicky.
Vaksin booster dianggap mampu mempertahankan kekuatan tubuh dalam mencegah keparahan apabila seseorang terinfeksi Covid-19. Booster juga masih efektif mencegah kematian jika terinfeksi Covid-19.
"Booster ini bahkan sangat penting bagi mereka para lansia atau orang dengan komorbid, baik yang terkontrol atau terkhusus yang tidak terkontrol," kata Dicky pada MNC Portal, Jumat (18/11/2022).
Di sisi lain, Dicky menerangkan bahwa vaksin Covid-19 yang ada saat ini berdasarkan data di lapangan menunjukkan efektivitas yang terus menurun dalam kaitannya mencegah seseorang terinfeksi Covid-19 atau mencegah seseorang yang sudah divaksin, tapi ketika terinfeksi tidak menularkan ke orang lain.
"Ya, berdasarkan data di lapangan, pada dua indikasi tersebut efektivitas vaksin Covid-19 terus menurun. Itu kenapa, sekali lagi penting mendapatkan booster, apalagi Anda 'eligible' menerimanya," ungkap Dicky.
Booster juga penting didapatkan bagi kelompok dewasa muda yang sudah beberapa kali terinfeksi Covid-19. Terlebih, kelompok ini sekarang rentan alami masalah serius jika kena XBB.
"Orang yang kena Covid-19 beberapa kali sekarang rentan alami kondisi yang buruk jika mereka terinfeksi. Karena itu, jika Anda sudah kena beberapa kali Covid-19 tapi belum booster, segera terima karena ini bisa mencegah keparahan jika terinfeksi lagi," saran Dicky.
(hri)